Womanindonesia.co.id – Mengenakan riasan untuk bekerja di lapangan adalah pilihan Anda. Namun, beberapa pekerjaan mungkin mengharuskan karyawan untuk memakai riasan. Namun, bagaimana jika pekerjaan yang bergelut di lapangan atau luar kantor, apakah tetap menggunakan make up?
Tentu saja iya, Anda tetap menggunakan makeup namun ada beberapa cara atau struktur make up yang harus Anda ikuti yang mungkin agak berbeda jika anda berada di dikantor/ di ruangan berAC.
Nah, maka dari itu berikut ini womanindonesia.co.id punya beberapa tips makeup bagi Anda pekerja lapangan.
Tips Makeup Para Pekerja Lapangan
1. Mulailah dengan Pelembab
Tips makeup pertama yakni pastikan Anda menggunakan pelembab yang bebas minyak saat pagi hari agar riasan Anda tetap terjaga.
2. Menggunakan Sunscreen
Tips makeup kedua jangan lupa pakai sunscreen. Pilihlah sunscreen dengan SPF di atas SPF 30 dan aplikasikan sunscreen setiap 2 jam sekali kalau bisa. Sunscreen berguna untuk melembabkan kulit kalian dan melindungi kulit dari bahaya sinar Matahari. Dengan menggunakan sunscreen kalian dapat terhindar dari resiko kanker kulit, penuaan, flek hitam, dan kulit menjadi “gosong”.
3. Bronzer
Tips makeup ketiga adalah guakan bronzer. Agar hasilnya terlihat segar dan alami, penggunaan bronzer hanya pada titik dahi, tulang pipi, dagu dan hidung.
4. Hindari Produk Bubuk
Tips selanjutnya adalah hindari produk kosmetik berbentuk bubuk. Saat ini sudah banyak produk kosmetik seperti eyeshadow maupun blush on berbentuk gel. Selain lebih tahan lama warnanya juga lebih intens daripada produk makeup dengan tekstur powder.
Biasanya produk berbentuk gel ini lebih tepat digunakan untuk kulit yang cenderung kering. Bila Anda tetap ingin menggunakan eyeshadow sebaiknya gunakan base eyeshadow terlebih dahulu agar lebih tahan lama.
5. Lipstik
Tips kelima adalah jangan lupa memakai lipstik. Selain memilih lipstik berkualitas baik, ada trik tersendiri agar lipstik tetap tahan lama. Aplikasikan foundation pada bibir sebelum memakai lipstik. Foundation dapat membuat lipstik menempel.
6. Aplikasikan foundation berbahan dasar air
Tips selanjutnya adalah pilihlah foundation atau alas bedak berbahan dasar air. Agar makeup tak terlihat tebal dan menumpuk di bawah terik matahari dan udara yang lembap, pilih foundation yang ringan dengan bahan dasar air.
7. Kunci riasan dengan setting spray
Tips ketujuh kunci riasan Anda dengan setting spray. Jika di awal riasan primer adalah kunci untuk mendapatkan riasan yang tahan lama seharian meski beraktivitas di luar ruangan, maka setting spray adalah kunci yang juga tidak boleh terlewat di akhir riasan.
Setting spray berfungsi untuk memastikan agar riasan tidak bergeser, tidak mudah luntur, dan juga lebih tahan lama. Tidak hanya itu saja, setting spray pun dapat membuat keseluruhan tampilan makeup lebih menyatu dan memberikan sedikit efek glowing lembut pada kulit.
8. Sempurna Bedak Padat
Tips terakhir adalah bedak padat adalah pilihan tepat. Gunakan bedak padat untuk sentuhan akhir agar mempertahankan makeup Anda dan warnanya lebih tahan lama.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News