Womanindonesia.co.id – Mengajak dan mengajari anak silaturahm sekalipun sebagian masyarakat masih melakukannya. Para orangtua kadang melakukan silaturahmi hanya tradisi dan tidak mengajari anak bahwa itu kewajiban.
Masih banyak orangtua yang bersilaturahmi sendiri tanpa mengajak anak, padahal sangat penting bagi orang tua untuk mengajak dan mengajarkan anak untuk bersilaturahmi karena terdapat banyak manfaat positif yang akan didapatkan.
Nah, manfaat positif seperti apakah itu? Simak penjelasannya berikut ini:
1. Mendapat pesan positif
Manfaat pertama yang didapatkan jika mengajarkan anak silaturahmi ialah mendapat pesan positif. Bagi anak yang sudah cukup besar, ia sering mendapat petuah atau nasihat dari orang yang dikunjunginya. Atau paling tidak, ia mendapat pesan-pesan positif, seperti menjadi anak yang baik, rajin belajar, serta menyayangi adik atau kakaknya. Meski itu diucapkan dengan basa-basi, manfaatnya buat anak tetap ada. Pesan-pesan itu terkadang membekas di hati.
2. Menumbuhkan rasa ingin menjaga hubungan baik dengan sesama
Ketika sering membawa anak silaturahmi semakin menumbuhkan rasa menjaga hubungan baik dengan sesama. Terlebih lagi silaturahmi adalah satu di antara sekian banyak cara beribadah yang sangat dianjurkan oleh Allah. Maka secara tidak langsung bisa mengajarkan anak beribadah kepada Allah.
3. Studi banding
Dengan bersilaturahmi bisa dikatakan anak melakukan studi banding. Banyak hal yang bisa diajarkan dari keluarga yang kita kunjungi kepada anak kita. Misalnya, ketika berkunjung ke rumah famili yang anaknya rapi mengatur mainannya, kita bisa mengingatkan kepada anak untuk melakukan hal yang serupa.
4. Rekreasi
Silaturahmi bisa dijadikan ajang kreasi bagi anak. Anak akan mendapat pengalaman berharga, baik selama perjalanan maupun ketika sudah sampai di rumah yang dituju.
Itulah manfaat mengajarkan anak silaturahmi sejak dini. Yuk, ajari anak nilai-nilai positif dalam kehidupan sehari-hari.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News