Berbagai menu sarapan yang enak menggugah selera dapat Anda nikmati ketika berkunjung di Balikpapan.
Womanindonesia.co.id – Balikpapan merupakan salah satu kota yang berada dalam wilayah kalimantan, khususnya ibukota dari Kalimantan Timur, Indonesia. Kalimantan tak hanya terkenal sebagai pusat bisnis dan industri karena kota ini memiliki perekonomian terbesar diseluruh Kalimantan, namun juga terkenal dengan berbagai jenis makanan yang khasnya.
Bagi Anda yang berkunjung ke kota ini jangan lupa mencicipi berbagai makanan khas yang banyak dijajakan disepanjang kota khususnya di waktu sarapan. Beberapa makanan dari kota ini sangat pas untuk menjadi menu sarapan Anda di pagi hari. Nah, simak beberapa menu sarapan yang terkenal dari Balikpapan berikut ini.
Menu Sarapan Balikpapan
1. Nasi Kuning Banjar

Nasi kuning adalah menu sarapan terfavorit di Balikpapan. Anda bisa menemukannya di berbagai warung dan kios pinggir jalan, terutama antara pukul 07.00 hingga 10.00. Nasi kuning Balikpapan banyak terpengaruh kuliner Banjar.
Ciri khasnya adalah lauk ikan haruan alias gabus dengan bumbu habang (merah). Selain ikan gabus, telur rebus dan daging sapi juga kerap dimasak dengan bumbu merah. Beberapa kedai nasi kuning terkenal di Balikpapan adalah Nasi Kuning H. Daud di Sungai Ampal dan Nasi Kuning Julak di Kampung Timur.
2. Roti Mantau

Sarapan khas Balikpapan identik dengan roti mantau sebagai santapannya. Ya, roti mantau adalah roti yang biasa dipakai sarapan. Tidak seperti jenis roti lain yang didalamnya berisi coklat atau yang manis-manis, roti mantau cocok sekali digunakan sebagai teman sarapan pagi.
Rasanya gurih diluar karena cara penyajiannya adalah dengan cara di goreng. Adapun dalamnya terasa lembut dan nikmat. Anda bisa manfaatkan roti mantau ini sebagai teman sarapan yang nikmat dengan cara dicocol saus balado atau saus lada hitam.
Akan lebih nikmat lagi jika roti ini disajikan dengan pendamping daging kambing atau daging sapi dengan rasa yang nikmat. Harga rotinya sudah pasti sangat terjangkau, cukup 2.000 rupiah saja per potong.
3. Soto Banjar

Soto Banjar adalah sejenis soto ayam dari Kalimantan yang menggunakan rempah-rempah, kayu manis, dan ayam kampung. Bahan campurannya adalah bihun, kentang, ketupat, serta potongan ayam, membuatnya cukup bergizi untuk sarapan.
Anda bisa menemukan soto banjar di banyak warung makan dan restoran di Balikpapan. Lokasi populer untuk makan soto banjar antara lain Depot Cenderawasih di Karang Jati dan Depot Miki di Jalan Jenderal Sudirman.
4. Nasi bakar seafood

Makanan khas Balikpapan yang selanjutnya adalah nasi bakar seafood. Seperti yang disinggung di muka bahwa Balikpapan kaya akan hasil lautnya. Salah satu olahan yang cukup menggoda lidah adalah nasi bakar seafood. Di dalam nasi yang terbungkus praktis ini, terdapat olahan ikan, kepiting, dan udang dengan bumbu yang meningkatkan cita rasanya.
Cukup praktis sebab Anda tidak perlu lagi membawa lauk secara terpisah. Efek bakar-bakarnya memberikan aroma harum yang khas. Makanan ini cocok dijadikan menu sarapan di pagi hari ketika berada di kota Balikpapan.
Itulah menu sarapan khas Balikpapan yang patut Anda coba. Semoga bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News