Womanindonesia.co.id – Media sosial adalah media daring yang digunakan untuk kebutuhan komunikasi jarak jauh, proses interaksi antara user satu dengan user lain, serta mendapatkan sebuah informasi melalui perangkat aplikasi khusus menggunakan jaringan internet. Tujuan dari adanya social media sendiri adalah sebagai sarana komunikasi untuk menghubungkan antar pengguna dengan cakupan wilayah yang sangat luas.
Namun, taukah Anda media sosial bisa mengakibatkan kecanduan lho! Simak Tanda-tanda Anda kecanduan media sosial berikut ini:

Bangun tidur, cek medsos
Hampir setiap pecandu media sosial akan memulai rutinitas sehari-hari mereka dengan mengecek ponsel untuk melihat apa saja yang terlewatkan di Facebook, Twitter, Instagram selama pulas tidur malam. Ponsel juga menjadi hal terakhir Anda matikan sebelum tidur. Bahkan, membuat jam tidur Anda terganggu karena terus ketagihan berselancar di media sosial.
Online di mana pun dan kapan pun
Tanda kecanduan media sosial lain yang perlu Anda perhatikan adalah selalu online di mana pun dan kapan pun. Bukan hanya sedang berlibur, saat menyebrang jalan atau berada di dalam toilet sekalipun, Anda selalu terhubung ke media sosial.
Anda tidak pernah merasa bosan seharian memegang ponsel demi scroll timeline dan menonton video viral yang tak berujung, atau memeriksa ratusan gambar liburan teman maupun artis yang Anda idolakan. Tidak peduli apa yang Anda lakukan saat bermain media sosial, Anda akan menemukan tempat dan cara untuk tenggelam dalam sosmed.
Segera mengecek ponsel saat mendengar notifikasi
Notifikasi ponsel memiliki efek dopamin, atau zat kimia yang memberi efek bahagia terhadap otak. Maka ketika mendengar notifikasi, banyak orang merasa mendapatkan hadiah. Menurut sejumlah penelitian, dopamin adalah unsur utama dalam kebanyakan kasus kecanduan. Begitu jatuh di dalamnya, siklus akan berlanjut. Terus-menerus memeriksa notifikasi media sosial juga bisa menjadi salah satu pemicu kecanduan seseorang.
Merasa gelisah ketika tidak bisa mengakses media sosial
Pernahkah kamu merasakan sakit perut, gelisah atau jantung berdegup lebih kencang ketika tidak bisa mengakses media sosial? Keinginan kuat untuk mengambil ponsel dan melihat media sosial setiap 30 menit, misalnya, mengindikasikan bahwa kebutuhanmu terhadap media sosial sudah sangat kuat. Kegelisahan itu artinya kamu perlu mengatur waktu yang kamu habiskan untuk melihat layar ponsel dan mengakses media sosial.
Itulah beberapa tanda-tanda seseorang kecanduan media sosial. Mulai sekarang yuk, batasi menggunakan media sosial.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News