Womanindonesia.co.id – Dalam dunia percintaan terkadang kita mendapatkan pasangan yang over protektif. Pasangan yang kerap kali bersikap over protektif biasanya karena merasa tidak aman dengan hubungannya dan kurang dapat merasa percaya. Ketidakamanan yang terjadi dapat disebabkan karena ketidakmampuan salah satu pasangan untuk mengungkapkan cinta kepada pasangan satu sama lain.
Namun, tentunya Anda merasa tidak nyaman dan bosan dengan tingkahnya karena tidak diberikan ruang kebebasan oleh pasangan kan? Nah, berikut punya tips untuk mengatasinya. Simak berikut ini:
1. Cari tahu mengapa dia terlalu protektif

Sebelum mencapai kesimpulan dan berpikir pacar Anda bukan orang baik, Anda bisa mengetahui alasan di balik sikapnya itu. Mungkin dia memiliki beberapa pengalaman pahit selama masa kecil yang memaksanya mengembangkan sikap ini. Atau mungkin dia hanya berusaha melindungi Anda dari orang yang memiliki niat buruk.
2. Memperbaiki komunikasi

Cobalah untuk memperbaiki situasi yang kurang menyenangkan ini dengan meningkatkan komunikasi di antara kamu dan pasangan. Segala permasalahan dapat dibicarakan dengan baik-baik kok. Pastikan kamu menyampaikan pesan dengan cara yang benar, sehingga pacar kamu dapat memahami pikiran ataupun perspektif yang kamu maksudkan.
3. Jangan ragu untuk mengekspresikan cinta Anda
Dalam banyak kasus, ketidakamanan terjadi karena ketidakmampuan salah satu pasangan untuk mengungkapkan cinta mereka kepada yang lain. Jadi untuk Anda yang punya pasangan yang over protektif jangan ragu dan rajinlah mengekspresikan cinta Anda.
4. Tidak bereaksi berlebihan

Jika dia melarang Anda melakukan sesuatu atau meminta untuk tidak bergaul dengan orang-orang tertentu yang tidak disukainya, itu dapat merusak hubungan. Cobalah untuk tidak bereaksi berlebihan, terutama di depan umum. Anda bisa membicarakannya nanti.
Reaksi berlebihan tidak hanya akan memperburuk situasi, tapi juga akan membawa lebih banyak kesulitan. Bila bereaksi berlebihan, pacar Anda mungkin akan meneriaki atau membuat Anda merasa terhina.
Itulah empat tips menghadapi pasangan yang over protektif. Semoga bermanfaat!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News