Womanindonesia.co.id – Para Pemimpin Dunia tampak kompak mengenakan pakaian batik khas Indonesia di acara makan malam KTT G20 Bali. Dilihat dari tayangan YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (15/11/2022), acara ‘Welcoming Dinner and Cultural Performance G20 Indonesia’ ini digelar di Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK), Badung, Bali.
Beberapa kepala negara yang mengenakan batik itu, antara lain Presiden Cina Xi Jinping, Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak, Perdana Menteri Singapura Lee Hsien Loong, dan Perdana Menteri India Narendra Modi.
“Para pemimpin negara G20 mengenakan batik saat menghadiri gala dinner KTT G20 di Bali. Batik-batik aneka corak dan warna itu jadi cinderamata Indonesia untuk tamu-tamu penting kita,” ujar Jokowi melalui laman media sosial pribadinya, Sabtu (19/11).
Gaya Para Pemimpin Dunia Mengenakan Pakaian Indonesia Saat Menghadiri KTT G20
Para pemimpin negara dan lembaga dunia satu per satu hadir di lokasi. Di sana, Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana Jokowi tampak menyambut kedatangan mereka dengan mengenakan baju adat Bali.
Sebelum memasuki lokasi perjamuan, ia sempat berfoto bersama dengan Presiden Jokowi dengan latar belakang kemegahan GWK.
Kemudian pemimpin Inggris yang baru saja dilantik, PM Rishi Sunak mengenakan atasan bernuansa tradisional berwarna merah. Pilihan warnanya senada dengan PM India Narendra Modi yang juga hadir dalam jamuan makan malam tersebut.
Sementara itu, Presiden Jokowi selaku tuan rumah KTT G20 memakai pakaian adat Bali saat jamuan makan malam.
Pakaian adat Bali yang dipakainya terdiri dari penutup kepala warna merah marun-emas rompi hitam dan kain berwarna merah marun.
Dari konferensi pers sebelumnya, Menteri Pariwisata Sandiaga Uno menyampaikan bahwa para delegasi KTT G20 akan diberikan pilihan untuk memakai baju yang telah disiapkan oleh panitia penyelenggara.
“Ada pakaian adat dan pakaian nasional yang disiapkan. Untuk lainnya, tunggu saja akan ada surprise”, kata Sandiaga pada konferensi pers di Media Center G20, Bali International Convention Center (BICC), Selasa.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News